SDIT IQRO' Dapat 3 Piala
Alhamdulillah hari ini, Rabu 23 April 2025 murid - murid SDIT IQRO' meraih juara dalam ajang O2SN 2025 tingkat kecamatan Pondok Gede. Mereka adalah:

1. Shanum dari kelas 3C berhasil meraih juara 3 renang putri 50m gaya kupu-kupu
2. Nisa dari kelas 2B juga berhasil meraih juara 3 renang putri gaya bebas.
3. Rafa dari kelas 5B pun tidak mau kalah. Meski cidera sempat melanda kakinya namun Rafa berhasil meraih juara 3 tunggal putra cabang badminton.

Selamat kami ucapkan kepada para pemenang. Semoga menambah motivasi teman - teman yang lain untuk lebih giat dan berlatih sesuai dengan minat dan bakat masing-masing.

(Foto: Publikasi SDIT IQRO')