Singapura, 2 Agustus 2025 – Rimba Nayotama Ruwadi, murid kelas 5B SDIT IQRO', berhasil mewakili Indonesia dalam ajang bergengsi International Mathematics Contest (IMC) Singapore yang diselenggarakan pada tanggal 2 Agustus 2025 di Institute of Technical Education (ITE), Singapura.
Kompetisi ini merupakan ajang tahunan berskala internasional yang telah diselenggarakan sejak tahun 2005 oleh IMC Union. Pada tahun ini, kegiatan diikuti oleh 623 peserta dari berbagai negara, termasuk China, Macau, Hongkong, Indonesia, Malaysia, Filipina, Thailand, Taiwan, dan Vietnam.

Rimba mengikuti kompetisi ini melalui seleksi yang ketat yang dilakukan oleh KPM (Klinik Pendidikan MIPA) Rawamangun, lembaga bimbingan belajar yang selama ini membina para murid berprestasi di bidang matematika. Proses seleksi dimulai dari berbagai lomba internal hingga seleksi mandiri, di mana hanya murid - murid terbaik yang berhasil lolos untuk menjadi bagian dari tim Indonesia.
Dalam kompetisi ini, setiap peserta harus mengerjakan 18 soal matematika tingkat tinggi (high level mathematics) yang mencakup berbagai topik seperti logika, operasi bilangan, cryptarithm, dan materi lanjutan lainnya. Persaingan sangat ketat karena setiap negara mengirimkan perwakilan terbaik mereka yang telah melalui pelatihan intensif.
Keikutsertaan Rimba dalam ajang ini tidak hanya membanggakan keluarga dan sekolah, tetapi juga menjadi inspirasi bagi teman-temannya untuk terus mengembangkan kemampuan di bidang akademik, khususnya matematika. Semoga pengalaman berharga ini menjadi langkah awal Rimba menuju prestasi yang lebih tinggi di masa depan.