
Assalamulaikum warohmatullahi wabarokatuh.
Alhamdulillahi rabbil’alamin telah terlaksana kegiatan senam bersama di lingkungan SDIT IQRO’ Bekasi. Setelah terhalang oleh pandemi Covid-19 yang membuat semua aktifitas terbatas, kegiatan ini bisa dilaksanakan kembali.
Kamis tanggal 15 September 2022 suasana ceria dan antusias sangat terasa sekali. Seluruh guru bersama dengan siswa di SDIT IQRO’ Bekasi berkumpul di lapangan An-Nuur untuk melakukan senam bersama.
Kegiatan senam bersama ini dilakukan dengan dua kali pelaksanaan, yaitu di jam 07.15 - 08.30 untuk kelas 1,2, 3 bersama dengan TKIT IQRO’ Bekasi. Dan di jam 08.30 - 09.40 untuk kelas 4,5 dan 6. Adapun instruktur senam pada kegiatan kali ini adalah Bapak Amirudin, S.Pd.I. dan Bapak Yanuar Rachman, S.Or.
Setelah mengikuti senam bersama para murid SDIT IQRO’ mengikuti kegiatan pertandingan sepak bola antar kelas. Dimana diikuti oleh para perwakilan murid Ikhwan (laki-laki) dari setiap jenjang. Para murid sangat senang dan bersemangat mengikutinya.
Semoga kegiatan senam bersama ini terus bisa dilaksanakan dan diikuti oleh para staff dan murid SDIT IQRO’ Bekasi dan bisa menjadikan sebuah culture yang positif. InsyaAllah dari aktivitas ini bisa menciptakan generasi yang segar dan sehat baik jasmani maupun rohaninya. Amiin ya Rabbal’alamin.
Wassalamualaikum warohmatullahi wa barokatuh.